1. Definisi kode JORC
Kode JORC adalah alat untuk membantu geologist untuk menyampaikan resiko yang dihadapi dalam proyek tambang kepada pembuat keputusan finansial yang tidak mengerti geologi. Jika perkiraan sumber daya berdasarkan data yang lemah atau tidak cukup maka resikonya tinggi. Data yang dapat dipercaya dan banyak akan menghasilkan resiko yang kecil dan perhitungan sumber daya yang akurat.
The Joint Ore Reserves Committee Code (JORC Code) is the Australian Code for Reporting of Exploration Result, Mineral Resources and Reserves that has been adopted by The Australian Institute of Mining and Metallurgy (The AusIMM) and The Australian Institute of Geoscientists (AIG)
2. Apa yang dilakukan kode JORC?
a. Menetapkan standar minimal dari pelaporan hasil eksplorasi, sumber daya dan cadangan kepada publik.
b. Menyediakan sebuah kode (dan petunjuk) penggolongan perkiraan tonase menurut keyakinan geologi dan pertimbangan teknik/ekonomi.
c. Menjelaskan kualifikasi dan jenis pengalaman yang dibutuhkan untuk menjadi orang yang berkompeten.
d. Menyediakan daftar rangkuman kriteria utama yang dipertimbangkan ketika menyediakan laporan hasil eksplorasi, sumber daya dan cadangan.
3. Apa yang tidak dilakukan kode JORC?
a. Mengatur tahapan yang digunakan oleh orang yang berkompeten untuk memperkirakan dan menggolongkan sumber daya dan cadangan (metodologi).
b. Mengatur sistem dan atau jenis-jenis pelaporan internal perusahaan
4. Dasar-dasar pengaturan laporan JORC
a. Transparan
Laporan harus disediakan dengan informasi yang cukup, disajikan secara jelas, terang terangan dan tidak menyesatkan agar pembacanya dapat mengerti.
b. Materialitas
Laporan mengandung semua informasi yang relevan yang dapat membuat investor dan penasehat professionalnya percaya bahwa tambang tersebut layak untuk ditambang.
c. Kompetensi
Laporan didasarkan pada pekerjaan yang sesuai dan memenuhi syarat dan didukung oleh orang-orang professional yang telah berpengalaman di bidangnya (dapat melaksanakan tugas sesuai kode etik).
5. Keuntungan menggunakan pelaporan berbasis JORC
a. Menyediakan standar internasional yang telah diakui agar investor dan lembaga keuangan yang potensial dapat dan siap menilai harga sebuah perusahaan tambang serta kondisi sumberdaya dan cadangannya.
b. Menyediakan pengertian yang jelas agar manajemen perusahaan mengerti tingkat KEYAKINAN perkiraan sumberdaya dan cadangan internalnya sehingga mereka dapat mengerti tingkat RESIKO KEUANGAN yang dihadapi dalam proyek mereka.
6. Klasifikasi JORC
Gambar 1. Klasifikasi JORC
Download Versi PDF "Apa Itu JORC Code?"
Baca selengkapnya!